Bertempat di Aula FAI-UIKA Bogor, pada hari Kamis, 19 Oktober 2023, Himpunan Mahasiswa (Hima) Prodi Ekonomi Syari’ah FAI-UIKA Bogor Student Committee for Islamic Economic Development (SCIED) menyelenggarakan Seminar Nasional tentang Pasar Modal Syariah dengan tema: “Let Your Money Work: Invest in Sharia Capital Market for a Better Future”.
Tampil sebagai keynote speaker Tika Kartika, S.Hut., M.E.Sy (Sekretaris Prodi Ekonomi Syari’ah FAI-UIKA Bogor). Hadir sebagai pembicara Aldiansah Akbar (Divisi Pasar Modal Syariah Bursa Efek Indonesia) dan Zainal Falah (POEMS Syariah Phillip Sekuritas Indonesia). Turut hadir pada acara tersebut Yono, S.H.I., M.H.I (Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FAI-UIKA Bogor), H. Hilman Hakiem, S.P., M.E.I., M.M. (Ketua Prodi Ekonomi Syari’ah FAI-UIKA Bogor), Nurman Hakim, S.Pd., M.E.I. (Dosen Tetap Prodi Ekonomi Syari’ah FAI-UIKA Bogor), Muhammad Faishal Hidayat, S.E., M.E. (Dosen FAI-UIKA Bogor), Rendi (POEMS Syariah Phillip Sekuritas Indonesia), Zidan (Ketua Umum FOSSEI Jabodetabek), Muhamad Satria Ramdani (Ketua Hima Ekonomi Syari’ah SCIED FAI-UIKA Bogor) dan jajaran, M. Kholqi Alghifari (Ketua Panitia) dan jajaran, Hadia Yusnara (Mantan Ketua Hima Ekonomi Syari’ah SCIED FAI-UIKA Bogor) dan para alumni, serta peserta yang berjumlah kurang lebih 100 orang.
M. Kholqi Alghifari menjelaskan tujuan dilaksanakannya acara tersebut, yaitu untuk meningkatkan pemahaman tentang pasar modal syariah, serta sebagai sarana sosialisasi kepada masyarakat, termasuk untuk kalangan mahasiswa dan akademisi.
H. Hilman Hakiem, S.P., M.E.I., M.M., dalam sambutannya, menyampaikan tentang perkembangan pasar modal syariah yang mencapai tonggak sejarah baru dengan disahkannya UU Nomor 19 tahun 2008 tentang Surat Berharga Syariah Negara (SBSN). Undang-undang ini diperlukan sebagai landasan hukum untuk penerbitan surat berharga syariah negara atau sukuk negara. Adapun tips berinvestasi di sektor keuangan: Pastikan sesuai ketentuan syariah, harus disesuaikan dengan tujuan investasi (financial objective), mengukur profil risiko diri (rendah, moderat, agresif), memahami underlying investasi (nilai, fundamental perusahaan, business model, common sense, dan lain-lain)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *