HIMA PGMI UIKA Gelar Exploring Graphic Design

HIMA PGMI UIKA Gelar Exploring Graphic Design

GM - Sabtu, 18 Mei 2024, Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Universitas Ibn Khaldun Bogor Menyelenggarakan Exploring Desain dengan tema “A Journey Into Creative Expression" di ruang 4.1 Fakultas Agama Islam UIKA Bogor.

Dalam sambutannya, Muhammad Fahri, S.S.,M.Pd.I selaku ketua program studi PGMI mengatakan bahwa beliau sangat mengapresiasi kegiatan ini guna mendukung para mahasiswa/i dalam kreativitas desain. "Sebagai seorang guru juga harus bisa mendesain karena untuk referensi membuat bahan ajar yang lebih kreatif", tuturnya.

Siti Laeliyah, S.Pd. sebagai pemateri selaku alumni program studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah menyampaikan materi yang bertema ”Workshop Desain Canva”. Dalam pemaparannya beliau sangat menumbuhkan rasa ketertarikan mahasiswa dalam mendesain. Selain itu beliau memberi tahapan dan tips dalam mempermudah dalam mendesain.

Setelah memaparkan materi, para peserta diberikan waktu untuk mendesain sesuai dengan materi yang telah disampaikan oleh Laeliyah selaku pemateri. Sebagai bentuk apresiasi, diberikan kepada 2 peserta terbaik dengan desain terbaik dan terunik.

Rangkaian kegiatan acara Exploring Desain tersebut dibuka dengan pembacaan kalam ilahi kemudian dilanjut dengan pemaparan materi, dan ditutup dengan doa penutup. Adapun output dari workshop tersebut adalah untuk meningkatkan skill dalam mendesain. (nur/feb)

Students Enrollment

Academic Year 2024-2025

Kerjasama

Kerjasama dengan perusahaan, lembaga, instansi, dll.