Penerimaan Mahasiswa Baru
Selamat datang di Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Ibn Khaldun Bogor! Di sini, kami membuka kesempatan bagi calon mahasiswa baru untuk bergabung dan berkembang bersama kami. Proses Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) kami didesain secara komprehensif untuk menilai potensi akademik dan non-akademik calon mahasiswa melalui beberapa tahap yang telah ditentukan. Berikut adalah informasi penting terkait proses penerimaan mahasiswa baru:
1. Manual Prosedur Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB)
Untuk memudahkan calon mahasiswa dalam memahami setiap tahap dari proses penerimaan, kami telah menyusun Manual Prosedur Penerimaan Mahasiswa Baru yang dapat diakses di [ Manual Prosedur PMB UIKA ]. Manual ini berisi informasi detail tentang alur pendaftaran, persyaratan, jadwal penting, dan panduan teknis lainnya.
2. Blanko Tes Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB)
Blanko ini akan digunakan oleh panel tes seleksi, sebagai panduan dalam menilai serta memperoleh pemahaman yang mendalam mengenai potensi dan kemampuan calon mahasiswa baru secara komprehensif. Anda dapat mengunduh blanko tersebut di [ Blanko Tes Seleksi ].
3. Dokumentasi Wawancara Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB)
Seluruh proses seleksi mahasiswa baru akan didokumentasikan dengan baik untuk menjaga transparansi dan akuntabilitas. Berikut dokumentasi seleksi mahasiswa baru [ Dok. Wawancara PMB ].
4. Peraturan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB)
Dokumen ini berisi ketentuan dan syarat yang harus dipenuhi oleh calon mahasiswa, termasuk kriteria kelayakan dan batas waktu pendaftaran [ Peraturan PMB ].
5. SK Penetapan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB)
Surat Keputusan ini dikeluarkan untuk menetapkan calon mahasiswa yang diterima, menjadi dasar bagi pelaksanaan orientasi dan kegiatan selanjutnya [ SK. PMB ].
6. Promosi Internasional Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB)
Adapun usaha kami untuk dalam mempromosikan UIKA di beberapa negara belahan dunia. [ Dok. Promosi Internasional ]
7. Laporan dan Evaluasi Penerimaan Mahasiswa Baru
Laporan ini disusun setelah seluruh rangkaian penerimaan mahasiswa baru selesai. Laporan tersebut mencakup evaluasi menyeluruh mengenai proses penerimaan. [ Laporan PMB ] [ PMB UIKA ] [ Laporan & Evaluasi PMB ]
8. SK Panitia SPMB
Surat Keputusan (SK) Panitia Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) adalah dokumen resmi yang menetapkan panitia yang bertanggung jawab dalam pelaksanaan penerimaan mahasiswa baru. [ SK Panitia SPMB ]